Profil Jurusan

Tata Boga

Mempelajari seluruh aspek kuliner, mulai dari teknik pembuatan roti dan pastry, tata hidang, layanan prima, hingga masakan kontinental, untuk mempersiapkan siswa menjadi profesional di industri makanan dan minuman.

Siswa nantinya akan belajar teknik pembuatan roti dan pastry sesuai standar industri, mulai dari pemilihan bahan, teknik dasar hingga dekorasi dan plating, dengan peralatan profesional yang digunakan di dunia kuliner.

 
 

Siswa akan mempelajari teknik memasak dan penyajian makanan kontinental sesuai standar internasional, mulai dari pemilihan bahan berkualitas hingga teknik memasak khas Eropa, seperti grilling, roasting, dan baking. Dengan peralatan modern dan resep otentik, siswa akan siap menciptakan hidangan kontinental yang lezat dan berkelas.

Siswa akan belajar teknik penyajian sesuai standar industri, mulai dari etika pelayanan, pengaturan meja, hingga presentasi hidangan dengan peralatan profesional. Mereka akan dilatih untuk menjadi tenaga profesional dalam seni tata hidang yang berkelas dan berkualitas.

Galeri Tata Boga

Proses Hebat Dimulai dari Sini: Tata Boga Fornus in Action!

Memasak dengan Hati, Belajar dengan Semangat.

Pede di Dapur, Kreatif di Segala Sudut

Kreasi Citarasa, Disajikan dengan Rasa Bangga

Hasil Karya yang Lezat, Dibuat dengan Penuh Semangat

Guru Membimbing, Siswa Berkarya, Hasilnya Luar Biasa!

Karya Lezat dari Dapur Tata Boga SMK Fornus

Yuk Gabung